Tahukah Anda apa itu bunga lotus? Apakah Anda juga tahu kenapa bunga lotus itu bisa tumbuh di lumpur?Bunga lotus itu biasa disebut orang bunga teratai. Kalau kita perhatikan sekilas bunga lotus ini seakan-akan tumbuh di atas air. Tetapi, kalau kita amati lebih dalam, di bawah air adalah lumpur. Berarti, bunga lotus ini tumbuh dari lumpur dan air. Dengan tanah yang kotor dan bau, bunga lotus itu tetap tumbuh dengan mekar dan indah. Kalau diperhatikan lebih detail lagi bunga lotus itu bukan hanya sekedar bunga yang tumbuh di lumpur. Tapi juga bisa kita bawakan dalam kehidupan kita.Seperti saat kita mengalami kegagalan dalam berbagai hal, seperti meraih sesuatu keinginan tetapi keinginan itu tidak terwujud dikarenakan berbagai hal. Akhirnya kita menjadi putus asa, tidak bersemangat, mudah menyerah, dan sangat malas untuk berusaha meraihnya lagi. Hal yang seperti itulah yang disebut kegagalan.Sama hal nya seperti bunga lotus itu. Jika seandainya bunga lotus itu bisa berbicara, ia akan protes kenapa ia harus hidup di lumpur. Kenapa diatidak hidup di tanah seperti kebanyakan bunga yang lain. Tapi itu lah kenyataannya. Bunga lotus hanya bisa hidup di air dan di lumpur. Tanpa itu mereka tidak akan bisa tumbuh dengan subur dan baik. Maka dari itu, jadilah seperti bunga lotus yang bisa menghargai dan mensyukuri apa artinya hidup, bisa menerima apa adanya, tidak pernah mengeluh, selalu berusaha meskipun pernah gagal tapi cobalah untuk bangkit dan bangkit kembali.
Bunga Lotus juga memiliki kekuatan magis, yaiutu membuat raut lumpur yang hina menjadi raut yang indah jika dipandang. Bahkan kita takkan sadar bahwa di bawah bunga lotus itu terdapat Lumpur, karena kita terhipnotis oleh keindahan hamparan bunga lotus.
aku suka bunga yang 1 ini ! Pede banget ya dia ...
BalasHapuskereeeeeeennnnnn
BalasHapuscantikx
BalasHapusApa pun dia, aku tetap suka dan mengaguminya..banyak cerita yang telah ditulis. Bunga yang cantik, indah, dan kuat.Kesabaran dengan penuh rasa syukur telah terikat kuat dalam dirinya. Simbol yang selalu kupakai sebagai kekuatan cinta yang tiada akhir, semangat hidup, rasa syukur yang selalu diajarkan dan mau menerima kenyataan. I love my white lotus.
BalasHapus